Kabel Bawah Laut Untuk Listrik Nusa Penida
Kabel Bawah Laut Untuk Listrik Nusa Penida
SULUHBALI.CO, Denpasar – Kebutuhan listrik yang terus meningkat di kawasan Kabupaten Klungkung yakni di Nusa Penida, membuat masyarakat sangat berharap kepada pemerintah untuk bisa menanggulangi permasalahan ini.
Ketika pemerintah melalui PLN dalam menanggulangi permasalahan ini, dibuat suatu pemecahan yakni dengan membuat jalur aliran listrik melalui laut.
Hal ini membuat kesenjangan dikalangan masyarakat serta terdapat pro maupun kontra mengenai hal ini.
Ditemui disela acara kepindahan General Manager PLN Bali, Ida Bagus Gede Mardawa, ke Surabaya, Ia mengatakan “Masyarakat meminta kabel yang terpasang, harus dipindahkan, itu sangat susah. Karena berat dari kabel tersebut satu meternya memiliki berat 30 kilogram, jadi harus menggunakan alat berat.” Ujarnya di Warung Tresni (03/02/2014).
“Kalau semua hal yang PLN lakukan selalu ada pertentangan, kapan masyarakat Nusa Penida bisa mendapatkan listrik?” tegas Mardawa.
Menurut Mardawa, pembuatan aliran listrik bawah laut ini, pengelola tidak akan merusak karena semua sudah dipertimbangkan dan dipikirkan.
Ditanya mengenai keamanan pemasangan kabel dibawah laut tersebut bagi para Diver dalam menyelam, Mardawa mengatakan “Kalau nyetrum, tidak mungkin, karena ketika ada yang bocor, listrik langsung mati. Sedikit saja terganggu listriknya pasti mati.” Tegasnya.
Mengenai ekosistem yang bisa tergangu di dalam air, Mardawa mengatakan “Kalau dibilang merusak ekosistem yang ada di dasar laut, tidak mungkin, karena seperti kita di darat saja tidak terjadi apa-apa.”tegas Mardawa.
Selain program bawah laut PLN juga akan buat tenaga listrik baru seperti tenaga surya, tenaga angin, dan lain-lain. (SB-bon)
Sumber:http://suluhbali.co/beritabali/kabel-bawah-laut-untuk-listrik-nusa-penida/
0 Komentar: